Karesidenan.com, PURBALINGGA – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo kebut mengecek persiapan jalur mudik lebaran. Tak hanya jalan-jalan utama, Ganjar juga turun mengecek jalur alternatif.

Salah satunya Jalur alternatif Kembangan-Linggamas yang ada di perbatasan Banyumas-Purbalingga.

Kondisi kalan alternatif tersebut ternyata cukup rusak, dengan beberapa bagian permukaan jalan tidak rata dan bergelombang.

Saat Ganjar bertanya pada warga dan petugas yang mendampinginya, ternyata kerusakan jalan akibat truk yang memuat galian C dengan muatan overload.

“Ya ini sebenarnya jalur alternatif yang kita siapkan untuk pemudik lebaran. Biasanya saat lebaran, banyak pemudik yang lewat jalan ini untuk perjalanan dari Banjarnegara menuju Banyumas,” kata Ganjar.

Jalan tersebut cukup ramai dilalui pengendara. Sebab jalan itu lanjut Ganjar memang memotong waktu cukup banyak karena tidak harus memutar melalui kota.

“Yang di Banyumas sudah dicor, sudah bagus, tapi yang disini kita cek belum. Kondisinya rusak, ternyata informasinya ada galian C,” ujarnya.