Karesidenan – Berikut jadwal dan daftar harga tiket konser Dewa 19 di Kabupaten Pati.
Dewa 19 akan menjadi salah satu line up dalam event Gayeng Fest Season 2 yang bertajuk Night of 1000 Stars pada 16 September 2023.
Konser Dewa 19 ini akan berlangsung di Halaman Stadion Joyokusumo, Pati.
Dalam konser ini, Dewa 19 akan berkolaborasi dengan sejumlah penyanyi, di antaranya Ari Lasso, Virzha, dan Ello.
Ada pun guest star yang juga turut tampil, yaitu The Lucky Laki dan band lokal lainnya.
Daftar Harga Tiket Konser Dewa 19 di Pati
Dikutip dari unggahan di Instagram @gayengfest yang diunggah pada 18 Maret 2023 lalu, terdapat empat kategori tiket konser Dewa 19 yang dapat dibeli oleh masyarakat, di antaranya kategori VVIP, VIP, Festival A dan Festival B.
Pembelian tiket sudah dibuka sejak 13 April 2023 pukul 20.00 WIB dan tersedia di aplikasi dan website @artatixcoid
Selain itu tiket juga sudah bisa dibeli melalui platform lain seperti @yesplisofficial, @loketcom dan @dewatiket.id
Harga yang tercantum belum termasuk pajak dan admin fee.
Berikut daftar harga tiket konser Dewa 19 di Pati:
Pre Sale di Artatix, Yesplis dan Loket
Presale 1 Festival A : Rp275.000
Presale 1 Festival B : Rp143.000
Presale 1 VIP : Rp660.000
Presale di Dewatiket.id
Presale 1 Festival A : Rp279.000
Presale 1 Festival B : Rp145.000
Presale VIP : Rp680.000
Presale VVIP : Rp6.250.000.***