Karesidenan – Kesehatan dan pertumbuhan yang optimal sangat penting bagi anak-anak. Makanan yang dikonsumsi oleh mereka berperan krusial dalam memenuhi kebutuhan nutrisi yang diperlukan oleh tubuh. Salah satu makanan yang sangat bermanfaat untuk pertumbuhan dan kesehatan anak adalah daging sapi.
Dikutip dari Alodokter, berikut beberapa manfaat penting dari daging sapi bagi anak-anak.
1. Menambah Energi
Anak-anak membutuhkan asupan energi yang cukup untuk menjalani aktivitas sehari-hari mereka. Daging sapi kaya akan kalori, dengan setiap 100 gramnya mengandung sekitar 160-200 kalori.
Asupan kalori ini memberikan energi yang dibutuhkan anak-anak untuk bermain, berolahraga, dan belajar. Selain itu, kalori juga berperan penting dalam mendukung proses tumbuh kembang mereka.
2. Menurunkan Risiko Anemia
Anemia dapat menjadi masalah serius pada anak-anak jika mereka kekurangan zat besi. Anemia dapat mengganggu pertumbuhan dan perkembangan anak-anak.
Dalam mencegah anemia, daging sapi memiliki peran penting karena mengandung zat besi yang mudah diserap oleh tubuh anak-anak. Dibandingkan dengan zat besi yang berasal dari tanaman, zat besi hewani lebih mudah diserap oleh tubuh.
Dengan mengonsumsi daging sapi, anak-anak dapat terhindar dari risiko anemia dan mempertahankan kesehatan yang optimal.
3. Menambah Berat Badan
Daging sapi bukan hanya sumber energi yang baik, tetapi juga membantu menambah berat badan anak-anak. Selain mengandung kalori yang tinggi, daging sapi juga mengandung protein dan lemak sehat yang penting untuk meningkatkan bobot tubuh anak.
Dengan memiliki berat badan yang seimbang sesuai dengan usianya, anak-anak dapat menjaga kesehatan dan mencegah berbagai penyakit.
4. Mendukung Tumbuh Kembang
Daging sapi mengandung berbagai nutrisi yang lengkap, sehingga sangat baik untuk mendukung tumbuh kembang anak-anak. Selain itu, daging sapi juga merupakan pilihan makanan yang baik untuk mencegah dan mengatasi stunting.