Karesidenan – Beberapa orang mungkin bisa terus berdekatan dengan pasangannya tanpa terpisah jarak dan waktu. Namun, sebagian yang lain harus rela tinggal di kota atau bahkan negara yang berbeda dari pasangannya dan menjalani hubungan jarak jauh atau Long Distance Relationship (LDR). Meski kerap memberikan tantangan dan kesulitan tersendiri, tapi tidak menampik fakta jika ada keuntungan dari ikatan semacam itu dan beberapa orang bisa berhasil menjalaninya dengan baik.
Mereka seolah selalu punya cara-cara unik dan kreatif dalam menjalani hubungan jarak jauhnya. Mulai dari mengatur kencan virtual hingga merencanakan kejutan, semua dilakukan dengan antusias seolah tidak ada beban atau merasa kesulitan dalam menjalani hubungan tersebut.
Astrologi mendeteksi kemampuan ini melekat pada beberapa zodiak. Melansir Pinkvilla, berikut empat zodiak teratas yang bisa membuat hubungan jarak jauhnya berhasil.
1. Leo
Leo dikenal karena kemandirian dan kemampuan beradaptasi yang baik. Mereka merasa nyaman dengan jarak dan memiliki dukungan orang terdekat yang kuat untuk digunakan saat menjalani hubungan jarak jauh. Saat keadaan menjadi sulit atau tidak terkendali, leo cenderung memusatkan diri pada hal-hal positif.
Mereka banyak akal dan selalu dapat menemukan strategi baru untuk tetap terhubung dan mempertahankan hubungan. Leo agak inventif dalam menampilkan kasih sayang. Jadi, mereka mungkin sering melakukan hobi baru, seperti belajar alat musik atau belajar bahasa lokal kekasihnya untuk menyiapkan kejutan romantis.
2. CancerĀ
Cancer berjiwa petualang dan berpikiran terbuka hingga lebih mudah menerima konsep hubungan jarak jauh. Mereka menyukai obrolan panjang yang untuk menggali keinginan dan kebutuhan emosional pasangannya. Cancer juga mandiri dan mampu berkembang sendiri hingga dapat membantu mereka menjaga keseimbangan dalam hubungan.