Karesidenan – Penjabat (Pj) Bupati Pati Henggar Budi Anggoro minta aktivitas takbir keliling saat malam Lebaran 2023 diselenggarakan di jalan desa. Pasalnya, guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan bila digelar di jalur utama.
Selain meminta aktifitas takbir keliling di jalan desa, Henggar berharap takbir malam Idulfitri lebih difokuskan di masjid dan musala.
”Takbir keliling ini, kita sebenarnya lebih berharap masyarakat lebih mengoptimalkan masjid-masjid yang ada di lingkungannya,” kata Henggar saat diwawancara pada, Senin (17/4).
Menyadari ada beberapa kelompok masyarakat, lanjut Henggar, yang sudah mempersiapkan takbir keliling dengan membuat boneka besar atau ogoh-ogoh. Pihaknya, tidak melarang takbir keliling. Namun dengan catatan digelar di jalan desa dan tidak mengganggu ketertiban.