Karesidenan – Normalisasi sungai Silugonggo baru akan dilaksanakan minggu depan.
Pengerukan tersebut dilakukan karena salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mencegah meluapnya air sungai.
Pengawas lapangan dari PT. Agung Pratama (AP) Setiyono mengatakan, normalisasi baru bisa dikerjakan minggu depan.
Dan juga akan mendatangkan alat. Hal tersebut dikarenakan wilayah sekitar sungai terkena banjir.
“Mungkin minggu depan kita sudah mulai normalisasi. Kalo ini belum bisa dikerjakan karena banjir, dan itu termasuk bencana alam,” kata Setiyono saat meninjau sungai di Desa Mintobasuki pada, (18/3) siang.
Padahal rencana Setiyono bersama timnya untuk mengerjakan di bulan Oktober lalu.